EMAIL - Suatu Alamat Surat

   
5/20/08

Suatu feature yang sangat penting dalam internet adalah e-mail. E-mail adalah singkatan dari electronic mail yang artinya surat elektronik. Dengan adanya e-mail, maka kita bisa mengirim surat ke orang lain dengan mudah, mengirim gambar, mengirim file dan lain-lain. Dengan e-mail maka Anda akan dapat bergabung dengan berbagai macam program online yang saat ini banyak bertebaran di internet.

Banyak sekarang ini situs-situs yang menawarkan feature ini baik secara berbayar maupun cuma-cuma. Unatuk bisa memanfaatkan fasilitas ini ada kewajiban bagi Anda untuk bergabung dengan mendaftar terlebih dahulu. Setelah itu barulah Anda bisa meng-akses e-mail dengan menggunakan Username dan password anda.

Meski banyak tawaran tentang fitur ini, akan tetapi perlu diperhatikan bahwa tidak semua familiar dengan berbagai program online yang ada. Jadi ada baiknya Anda menciptakan suatu alamat surat / e-mail pada situs-situs yang banyak direkomendasi dan familiar. Untuk hal ini kami sangat saran kan untuk menciptakan email pada Yahoo, Google dengan Gmail-nya serta MSN dengan Hotmail.

Ketiga mesin pencari tersebut untuk saat ini merupakan tiga besar yang paling canggih. Sehingga dengan membuka e-mail pada ketiga-tiga nya Anda bisa mendapatkan kecanggihan feature yang ditawarkan.

Related Posts by Categories



0 comments:

 
Copyright  © 2008-2009 | Design by DAPAT UANG             Powered by    Login to Blogger    
Traffic History